Dosen Pendamping KKNT – UNP DR Ema Sosialisasikan Parenting
Kediri | pledoi.co.
Sebanyak 29 Mahasiswa kelompok 5 Universitas Nusantara PGRI Kota Kediri, melakukan Kuliah Kerja Nyata Tematik selama 1 bulan, di Kelurahan Pakunden Kecamatan Pesantren Kota Kediri.
Untuk Penutupan dilakukan tanggal 17 Februari 2025 di Gedung Kelurahan. Acara tersebut dihadiri Mahasiswa, pendamping, Kepala Kelurahan, Ketua Tim Penggerak PKK, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Sekel dan Ketua RW se Kelurahan Pakunden.
Diantara kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa selama di pemusatan KKN, seperti membantu pembelajaran bagi anak anak sekolah, sarasehan, diskusi diskusi bersama Karang Taruna, gelaran Pengajian dan Parenting.
DR Ema Nurzainul Hakimah, SE, MM dosen pendamping yang ikut terjun langsung ke masyarakat memberikan Sosialisasi terkait peran orang tua dalam pola asuh anak ( Parenting ). Sosialisasi dilakukan pada SD Negeri Pakunden 1& 3 dan di ikuti guru, wali murid dan Siswa Siswi.
Disela sela acara penutupan Ema kepada Media menuturkan merasa bersyukur telah diberi kesempatan untuk mensosialisasikan parenting.
“Alhamdulillah dari awal sampai detik ini anak anak belum klar semuanya menjelang penutupan. Ada beberapa kegiatan sebagai Mercusuarnya begitu, ” katanya.

Ia menyampaikan juga salah satu kegiatan kemarin parentingmnya dilaksanakan di SDN Pakunden 1 & 3. Itu tentang peran orang tua didalam menyiapkan generasi hebat. ” Jadi pola asuh orang tua bagaimana menyiapkan generasi hebat. Alhamdulillah antusiasnya dari wali murid juga sangat bagus tingkat kehadiranya selama diskusi nggak ada yang ngantuk,” kelekarnya.
Lebih lanjut Ema menguraikan, dalam pola asuh bahwa kita menitik beratkan bagaimana kita sebagai orang tua yang relijius, yang tinggal di Indonesia punya dasar Negara Pancasila. Tentu medidik putra putrinya kita menyiapkan Indonesia Emas 2045 berdasar Pancasila dan juga sebagai Muslim tentunya menggunakan Al Qur’an dan Hadist.
Di SDN Pakunden 3 kemarin menyampaikan tentang 3 dosa besar. Dimana didunia pendidikan yang sering terjadi dilingkungan sekolah yaitu tentang Bulluying, kenakalan anak dan seks sejak dini. Itu yang disampaikan oleh mahasiswa. Kebetulan mayoritas anak anak KKN ini adalah dari Falkutas Pendidikan,” pungkasnya.
Sementara itu Lurah Pakunden DRS, Nanang Wahyono dalam sambutanya menyampaikan, ” saya berharap kepada adik adik Mahasiswa kedepan bisa datang keseni lagi, dengan tema yang berbeda, mungkin bisa terkait tugas pembuatan Sekrepsi.
Obyek obyek di Kelurahan Pakunden atau di Lingkungan Bence bisa sampain gali. Dan sampaikan kepada masyarakat diluaran, bahwa dikelurahan Pakunden ada banyak potensi.” Jelasnya.
Reporter : Kamid.