Kades Besuk Berharap Partai Nasdem Menurunkan Bantuan APD Lagi Berupa Sepatu boots Untuk Tim Gugus Covid-19
Kediri | pledoi.co
Kepala Desa (Kades) Besok Lismamunib berharap Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Kediri ada bantuan lagi kepada Tim Gugus Covid-19 berupa Alat Pengaman Diri (APD) berupa sepatu boots. Karena selama ini perlengkapan APD tersebut belum pernah ganti.
Hal itu disampaikan Lismamunib usai serah terima bantuan APD dari DPC Partai Nasdem Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri kepada Tim Gugus Tugas Covid-19 Desa Besok Minggu (2/8/2021)
Kades Besuk itu mengatakan, ia mengaku sangat berterima kasih atas pemberian bantuan APD dari Partai Nasdem, namun menurutnya saat ini Timi Gugus Covid Desa Besuk juga sangat membutuhkan sepatu boots. ” Kami atas nama Desa Besok mengucapkan terima kasih atas bantuan berupa Hazmat, karena setiap ada kegiatan yang berkaitan dengan Covid APD ini sangat dibutuhkan. Apa lagi kalau ada yang meninggal kita sangat membutuhkan itu, ” katanya
Namun demikian, kata Kades Besuk, Sebetulnya sangat Tim Gugus Tugas Covid-19 juga sangat membutuhkan sepatu boots, karena ini sangat mendesak. ” Kalau APD hanya untuk berkunjung kepada warga kita cuci masih bisa. Tapi APD untuk pemakaman selesai langsung kita bakar. Kecuali sepatu boots yang terbuat dari karet yang tebal itu kita rendam kita cuci kita pakai lagi, dan sepatu ini sangat dibutuhkan, ” tutur Lisma.
Terkait dengan kebutuhan sepatu boots ini, Lisma berharap Partai Nasdem menurunkan program bantuan berupa sepatu boots. ” Saya berharap, Partai Nasdem ada program bantuan lagi berupa sepatu boots, karena ini untuk memenuhi kebutuhan APD bagi Tim Gugus Tugas Covid-19 Desa Besok maupun desa desa lain di Kabupaten Kediri, ” katanya dengan ekpresi berharap.
Sementara itu ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri Drs.H. Lutfi Mahmudiono mengatakan, DPD akan melakukan pengkajian terkait harapan bantuan sepatu boots Kepala Desa Besuk untuk Tim Gugus Tugas Covid-19 Desa Besuk. ” Terima kasih atas informasinya, dan kita kaji dulu ya, ” tutur Lutfi yang juga Ketua Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Kediri kepada pledoi.co pada Selasa (3/8/2021).
Untuk diketahui, DPW Partai Nasdem Provinsi Jawa Timur memberikan bantuan berupa Hazmat (Hazardous Materials) atau pakaian dekontaminasi dan lebih dikenal dengan sebutan Alat Perlindungan Diri ( APD) kepada Tim Gugus Tugas Covid-19 di sejumlah desa yang pembagiannya melalui DPC dan DPRt di Kabupaten Kediri.
Reporter : Aji