Kepengurusan KORMI Kota Kediri Dikukuhkan.
Gus Qowim : Semangat Baru Memasyarakatkan Olahraga
Kediri | pledoi.co
Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin menghadiri Pengukuhan Pengurus Komite Olahraga Masyarakat (KORMI) Kota Kediri Periode 2025-2029. Acara berlangsung di Ruang Kilisuci Balai Kota Kediri, Rabu (01/10/2025).
Ketua dan pengurus KORMI Kota Kediri dikukuhkan oleh Plt Ketua KORMI Jatim Andun Sudjiatmoko. Sedangkan Ketua KORMI Kota Kediri terpilih adalah Abdian Asgi Sukmana.
Dalam kesempatan pengukuhan tersebut Qowimuddin mengucapkan selamat dan sukses atas dikukuhkan kembali Ketua KORMI Kota Kediri periode 2025-2029 Bapak Abdian Asgi Sukmana beserta jajaran pengurus. “Saya juga sampaikan terima kasih atas berbagai dedikasi dan perjuangan segenap pengurus KORMI yang telah membawa organisasi ini meraih banyak prestasi,” ujarnya.