Sukses Tuntaskan Target 2.000 Dosis, Partai Nasdem akan gelontorkan Vaksinasi Tahap Dua Lebih Besar

Kediri | pledoi.co

Setelah sukses menuntaskan program vaksinasi 2.000 dosis, Partai Nasdem Kabupaten Kediri akan kembali melakukan gebrakan vaksinasi tahap ke dua dengan jumlah yang lebih besar lagi.

Hal itu dilakukan Satgas Nasdem Peduli sebagai upaya untuk melaksanakan percepatan vaksinasi di Kabupaten Kediri.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu ) DPW Partai Nasdem Jawa Timur Suhandoyo yang saat itu meninjau pelaksanaan vaksinasi Satgas Nasdem Peduli yang dilakukan di Desa Sumberagung Kecamatan Wates Kabupaten Kediri mengaku berterima kasih kepada pihak-pihak yang selama ini membantu menyukseskan pelaksanaan vaksinasi dosis pertama yang digelar Nasdem Kabupaten Kediri. “Kami sangat mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi massal di Balai Desa Sumberagung. Saya melihat pelaksanaan vaksinasi ini sangat disiplin dan menjalankan protokol kesehatan dengan ketat sehingga tidak sampai terjadi kerumunan,” katanya disela meninjau pelaksanaan vaksinasi di Balai Desa Sumberagung, Selasa (14/9/2021).

Lebih lanjut Ketua Satgas Nasdem Peduli DPW Jawa Timur itu menambahkan, selama ini koordinasi antara Partai Nasdem dengan pihak-pihak terkait seperti Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri, Satgas Covid-19 Kabupaten Kediri, Pemerintah Desa Sumberagung, sangat baik. Sehingga pelaksanaan vaksinasi dosis pertama ini berjalan sukses. “Untuk pelaksanaan vaksinasi dosis kedua, juga sudah dipersiapkan dengan matang. Sehingga ketika nanti tiba pelaksanaan, Insya Allah tidak ada masalah,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri Drs.H.Lutfi Mahmudiono mengatakan, vaksinasi di Balai Desa Sumberagung ini adalah titik terakhir dari enam titik yang telah dijadwalkan. “Di titik ke-6 ini, kami telah menyiapkan 350 dosis dari keseluruhan total 2.075 dosis yang telah disuntikkan pada masyarakat di Kabupaten Kediri,” kata Lutfi.

Menurutnya, 2.075 dosis vaksin itu telah melebihi target yang telah ditentukan sebelumnya, yaitu 2.000, sedangkan kelebihan 75 dosis telah di siapkan oleh Kecamatan.

Ketika ditanya tekait kesiapan tim Satgas Nasdem Peduli dalam pelaksanaan vaksinasi, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kediri itu secara tegas mengatakan, Nasdem Kediri telah siap.

Saat ini, kata Lutfi, vaksin dosis kedua sedang dalam perjalanan dari Jakarta ke provinsi, dan nanti dari provinsi akan didistribusikan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri. “Partai Nasdem Kabupaten Kediri tentu sudah sangat siap untuk melaksanakan vaksinasi untuk dosis kedua, sesuai dengan tanggal dan waktu yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan,” katanya.

Terima Kasih Partai Nasdem

Sri Wiastuti (61), peserta vaksinasi dari Desa Wates mengaku sangat berterima kasih kepada partai Nasdem yang telah melaksanakan vaksinasi masal untuk masyarakat umum. ” Saya sangat senang bisa ikut vaksinasi yang digelar Partai Nasdem Kabupaten Kediri. ” Semua keluarga sudah vaksin semua, sehingga saat ada vaksinasi yang digelar Partai Nasdem, saya langsung mendaftar dan Alhamdulillah vaksinasi berjalan lancar dan ketika disuntik saya tidak merasakan sakit. Terima kasih Partai Nasdem, ” kata Sri sembari ber swa foto “Saya Sudah di vaksin”

Untuk diketahui, enam titik pelaksanaan vaksinasi massal yang digelar Partai Nassem Kabupaten Kediri yakni di Ponpes Mahir Arriyadl Ringinagung Desa Keling Kecamatan Kepung, Lapangan Desa Gedangsewu Kecamatan Pare, Balai Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah, Balai Desa Banyakan Kecamatan Banyakan, Balai Desa Badalpandean Kecamatan Ngadiluwih, dan di Balai Desa Sumberagung Kecamatan Wates.

Reporter : Aji

Leave a Reply

Your email address will not be published.